Yerusalem, damai aqsha – Waqf Islam Yerusalem mengumumkan
Masjid Al-Aqsha Yerusalem akan ditutup selama tiga pekan karena melonjaknya
kasus Covid-19.
“Jamaah
dan pengunjung tidak akan diterima di masjid untuk jangka waktu tiga pekan
karena wabah virus,” kata Hatem Abdel Qader, Anggota Wakaf Islam Yerusalem,
kepada Anadolu Agency pada
Rabu (16/9).
Hatem
mengatakan masjid hanya akan dibuka untuk petugas azan, penjaga masjid dan
staf.
Menurut otoritas kesehatan
Palestina, jumlah kasus Covid-19 di Yerusalem mencapai 8.000 sejak Juni.
Sebelumnya, Masjid Al-Aqsha juga
ditutup selama dua bulan pada akhir Maret karena pandemi virus Covid 19.
Masjid Al-Aqsha adalah situs
tersuci ketiga di dunia bagi umat Islam. Orang Yahudi menyebut daerah itu Temple
Mount. Mereka mengklaim itu adalah situs dua kuil Yahudi di zaman kuno.
Zionis Yahudi menduduki Yerusalem
Timur, tempat Al-Aqsa berada, sejak Perang Arab-Zionis 1967. Mereka merebut
seluruh kota pada tahun 1980 dalam sebuah tindakan yang tidak pernah diakui
oleh komunitas internasional.
sumber foto: liputan6.com